Analis Kebijakan Muda Badan Gizi Nasional (BGN), Ade Tias Maulana saat lakukan sosialisasi program Makan Bergizi Gratis (MBG) kepada masyarakat Kota Bekasi. PALAPA POS/Yudha.

Sosialisasi Program Makanan Bergizi Gratis (MBG): Upaya Bersama Tingkatkan Kualitas SDM dan Tekan Angka Stunting

KOTA BEKASI - Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang di inisiasi oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto terus di sosialisasikan ditengah masyarakat seluruh Indonesia.

Dalam hal ini, Badan Gizi Nasional (BGN) bersama mitra kerja Komisi IX DPR RI Sukur H. Nababan terus memberikan pengetahuan kepada masyarakat Kota Bekasi terkait Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Aula Asrama Haji Kota Bekasi, Minggu (9/11/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Analis Kebijakan Muda Badan Gizi Nasional (BGN), Ade Tias Maulana menjelaskan bahwa pihaknya berkomitmen dalam memastikan keberhasilan program Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang menjadi bagian dari kebijakan strategis nasional untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) Indonesia.

"Program ini merupakan program prioritas pemerintah pusat yang tentu mendapat dukungan penuh dari seluruh pemerintah daerah, baik provinsi maupun kabupaten atau kota di Indonesia,” katanya.

Ia menambahkan bahwa penyelenggaraan Program MBG masih memerlukan berbagai perbaikan, terutama dalam hal standar operasional prosedur (SOP) dan pengawasan kualitas makanan yang disalurkan ke sekolah-sekolah.

“Kita masih perlu memperkuat SOP agar mutu dan kualitas makanan yang sampai ke tangan anak-anak dan benar-benar terjamin. Program ini tergolong baru, sehingga kami membuka ruang selebar-lebarnya bagi masyarakat untuk memberi masukan, kritik, dan saran,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Jaminan Sosial Dinas Sosial Kota Bekasi, Ester, menyampaikan apresiasi atas langkah konkret pemerintah pusat melalui Program MBG.

Dirinya menilai bahwa program ini menjadi terobosan strategis dalam mempersiapkan Indonesia menyongsong bonus demografi yang sedang berlangsung.

“Program Makanan Bergizi Gratis merupakan langkah yang sangat baik untuk memaksimalkan potensi generasi muda Indonesia. Selain meningkatkan kualitas SDM, program ini juga menjadi upaya nyata dalam mengentaskan stunting yang masih menjadi tantangan serius di Kota Bekasi,” pungkasnya.

Selain itu, Ester mengungkapkan bahwa pihaknya akan selalu berkolaborasi dengan dinas terkait untuk suksesi program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kota Bekasi.

"Dinas Sosial Kota Bekasi siap berkolaborasi lintas sektor bersama BGN, Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, dan para pemangku kepentingan lainnya guna mempercepat pencapaian target nasional terkait perbaikan gizi masyarakat dan kesejahteraan sosial anak," tutupnya. (Yud).

Previous Post Dana Rp 100 Juta Untuk RW di Kota Bekasi Harus Jelas Peruntukannya
Next PostAnggota DPRD Kota Bekasi Fraksi PKB, Ahmadi Serap Aspirasi Warga Kampung Kranggan