Kajari Tobasa Baringin bersama ketua PN Balige, Kepolisian, Pengacara, Badan POM memusnahkan barang bukti dari ratusan perkara, di depan kantor Kejari Tobasa, Balige, Selasa (19/10/2021). PALAPA POS/ Desi

BALIGE - Kejaksaan Negeri (Kejari) Toba Samosir, Sumatera Utara musnahkan barang bukti dari ratusan perkara yang telah berkekuatan hukum tetap terhitung sejak Januari hingga Oktober 2021. Pemusnahan disaksikan ketua Pengadilan Negeri Balige, Kepolisian, Karutan, Pengacara, Badan POM, Dinas Kesehatan Pemkab Toba, di halaman kantor Kejari, Balige, Selasa (19/10/2021).

Sejumlah barang bukti yang dimusnahkan berupa narkotika jenis shabu 82,7 gram (36 perkara) , ganja 12,64 gram (3 perkara), ekstasi 5,32 gram (3 perkara), dan barang bukti lainnya seperti handphone, parang, linggis, pisau dan garpu.

Kepala kejaksaan negeri Tobasa mengatakan Baringin mengatakan, pemusnahan barang bukti amanah dari Undang-undang dan amar putusan pengadilan.

"Kegiatan pemusnahan ini dibiayai DIPA Kejaksaan Agung RI, dan pelaksanaannya bari hari ini. Kegiatan pemusnahan barang bukti ini dari perkara yang sudah incracht terjadi diantara bulan Januari sampai Oktober 2021,"kata Baringin.

Kejaksaan Tobasa memusnahkan barang bukti terhimpun dalam 121 perkara, meliputi 3 sub perkara yakni tindak pidana Narkotika 42 perkara, Kamnegtibum 56 perkara dan Pidana Oharda 23 perkara.

Pelasanaan pemusnahan barang bukti kata dia, dengan cara dibakar, dipotong dan diblender agar tidak bisa lagi dipergunakan, serta menghindari penumpukan barang bukti di kejaksaan dan menghindari hal-hal yang tidak diinginkan dengan hilangnya barang bukti.

"Kami mengingatkan kepada masyarakat Toba khususnya anak-anak muda, jauhi narkoba karena periode ini perkara narkotika cukup banyak terutama narkoba jenis sabu-sabu. Narkotika kita buat musuh bersama, kita berantas sama-sama, kita harus mau keluar dari zona tersebut apalagi Toba sudah kota pariwisata. Jangan sampai karena narkotika wisatawan asing takut dating ke daerah ini,”ujar Baringin.

Dia berpesan kepada khususnya anak-anak muda agar menjauhi narkoba, dan diminta peran serta orang tua untuk mengawasi anak-anaknya biar terhindar dari bahaya narkoba.

Penulis : Desi

Comments

Leave a Comment

Berita Lainnya

Polda Metro Jaya Geledah Rumah Ketua KPK Firli Bahuri di Bekasi

KOTA BEKASI - Polda Metro Jaya menggeledah rumah Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri di Villa Galaxy, Jaka Setia, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat, Ka

Polisi Lakukan Otopsi Pastikan Penyebab Kematian WNA Asal China di Mess PT. NH

TAPANULI UTARA - Untuk memastikan penyebab kematian warga negara asing (WNA) asal China bernama Dong Bo (51) di mess PT NH, Kelurahan Onan Hasang, Kecamatan Pahae Julu, Tapanu

Pemandian Air Soda Tarutung Akan Naik Kelas

TAPANULI UTARA - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif akan memprioritaskan pengembangan destinasi wisata Air Soda terletak di Desa Parbubu I Kecamatan Tarutung.

Tabrakan Dengan Truk, Mahasiswa Pengendara Sepeda Motor Meninggal

TAPANULI UTARA - Diduga akibat kurang hati-hati saat mengendara sepeda motor, seorang mahasiswa IAKN Tarutung tewas mengenaskan akibat Lakalantas di lokasi kejadian pasca tabr

Ratusan P3K Taput Laporkan Akun Jaurat Jurnal ke Polisi

TAPANULI UTARA - Sekitar lima ratusan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (P3K) dari berbagai Unit Kerja yakni, Tenaga Kesehatan, Tenaga Guru dan juga Penyuluh Pertania

Bupati Nikson Letakkan Batu Pertama Proyek Pengembangan Kawasan Salib Kasih

TAPANULI UTARA - Bupati Tapanuli Utara (Taput) Nikson Nababan melakukan peletakan batu pertama sebagai pertanda dimulainya proyek pengembangan kawasan Salib Kasih dalam acara