Pasangan Bupati dan Wabup terpilih Nikson Nababan dan Sarlandy Hutabarat dijadwalkan dilantik pada 18 April untuk periode 2019-2024. PALAPA POS/Alpon Situmorang

TAPUT – Bupati dan Wakil Bupati Tapanuli Utara terpilih Nikson Nababan dan Sarlandy Hutabarat akan diambil sumpah jabatannya, Kamis (18/4/2019).

Pasangan yang memenangkan Pilkada serentak yang digelar tanggal 27 Juni 2018 lalu dengan perolehan suara 69.375 ribu atau 46,11 persen akan dilantik Gubernur Sumut Edy Rahmayadi.

Pelantikan Bupati dua periode tersebut dibenarkan Kepala Bagian Tata Pemerintahan Setdakab Taput Bontor Hutasoit via selular, Jumat (5/4/2019).

“Ya, kita sudah diinformasikan dari keprotokolan Gubernur Sumut bahwa pelantikan Bupati dan Wabup Taput digelar 18 April di kantor Gubernur Medan," ujarnya.

Saat ditanyakan apakah tidak ada pengunduran akibat pada 17 April digelar Pilpres dan Pileg, Bontor menyebutkan belum ada.

“Belum ada dan memang yang melantik nantinya Gubsu Edy Rahmayadi, dan kita masih akan melakukan kordinasi mekanismenya ke keprotokolan Gubsu," ulangnya.

Seperti diketahui, Bupati Taput Nikson Nababan didalam dua agenda kerja sehari ini dihadapan masyarakat mengungkapkan bahwa mereka akan dilantik pada 18 April.

Dalam kesempatan itu juga, Nikson meminta warga yanh sudah terdaftar sebagai pemilih agar beramai-ramai datang ke TPS pada 17 April 2019.

“Masa depan dan nasib bangsa kedepan akan ditentukan tanggal 17 April mendatang," kata Nikson Nababan. (als)

Comments

Leave a Comment

Berita Lainnya